Drama Korea Seoul Busters Segera Tayang Bulan September, Begini Sinopsisnya

- 24 Mei 2024, 19:29 WIB
Sinopsis drakor Seoul Busters
Sinopsis drakor Seoul Busters /Soompi/

JURNAL SINJAI - Bagi para penggemar drama Korea, bersiaplah untuk diajak ngakak bareng dengan drama komedi terbaru berjudul "Seoul Busters"! Drama ini dijadwalkan akan tayang pada bulan September 2024 secara eksklusif di platform streaming Disney+ Hotstar.

"Seoul Busters" menceritakan kisah unik Divisi Pembunuhan Songwong dari kepolisian Korea yang terkenal dengan prestasinya yang buruk. Para anggotanya yang terdiri dari sekumpulan detektif yang nampaknya tidak kompeten ini selalu berada di dasar daftar performa terbaik.

Namun, keadaan mulai berubah ketika seorang kapten baru yang cerdas dan berprestasi bernama Dongbang Yubin (diperankan oleh Kim Dongwook) ditugaskan untuk memimpin tim.

Kapten Yubin memiliki tugas berat untuk membangkitkan semangat dan meningkatkan performa timnya yang penuh dengan tingkah kocak dan konyol.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Uncle Samsik Lengkap Daftar Pemain

Serial “Seoul Busters” dibintangi oleh Kim Dongwook sebagai kapten kepolisian Dongbang Yubin, Park Jihwan sebagai seorang juara tinju yang menjadi petugas kepolisian divisi pembunuhan Moo Joongryeok, Seo Hyunwoo sebagai petugas kepolisian yang hemat Jung Junghwan, Park Sewan sebagai seorang polisi ceria Seo Minseo, dan Lee Seungwoo sebagai detektif yang berantakan Jang Tansik.

Sebelumnya, Kim Dongwook membintangi “Along With The Gods” dan “Find Me In Your Memory”, Park Jihwan membintangi “Our Blues” dan “The Roundup”, dan Seo Hyunwoo membintangi “A Shop For Killers” dan “My Mister”.

Kemudian, Park Sewan membintangi “Doona!” dan “6/45” dan Lee Seungwoo membintangi “Vigilante” dan “Our Beloved Summer”.

"Seoul Busters" disutradarai oleh Ahn Jongyeon dan Shin Joonghoon, serta ditulis oleh Lee Youngchul yang dikenal lewat serial “High Kick!” dan “Hit the Top” bersama Lee Kwangjae yang pernah ikut menggarap “Smashing On Your Back”.***

Editor: Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah