Indonesia Menang Tipis, Ini Alasan Shin Tae-yong Ganti Sejumlah Pemain Saat Lawan Kamboja di Piala AFF 2022

24 Desember 2022, 15:22 WIB
Shin Tae-yong ungkap alasan mengganti sejumlah pemain saat laga lawan Kamboja di Piala AFF 2022 /Instagram/@pssi

JURNAL SINJAI – Tim nasional (timnas) Indonesia sukses meraih poin penuh kala menghadapi Kamboja dalam lanjutan babak grup Piala AFF 2022.

Skuad Garuda menang tipis 2-1. Namun banyak menyayangkan penampilan anak asuh Shin Tae-yong itu.

Pasalnya banyak peluang yang seharusnya berbuah gol terbuang percuma.

Baca Juga: Jose Mourinho Jadi Rebutan Portugal Dan Brazil untuk Jadi Pelatih

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong mengakui penampilan para pemain memang tidak maksimal. Salah satunya karena kondisi fisik pemain yang belum maksimal.

Menurutnya, hal itu disebabkan karena mayoritas pemain tak berkompetisi selama dua hingga tiga bulan sebelum Piala AFF 2022.

"Pertandingan hari ini membuat saya marah. Jadi saya minta tim agar lebih fokus ke depan, menjadi lebih baik," kata pelatih asal Korea Selatan itu saat jumpa pers.

Ini juga menjadi alasan Shin Tae-yong mengganti beberapa pemain seperti Egy Maulana, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan dan Witan Sulaeman.

Baca Juga: Madam Pang Janjikan Bonus Rp 2.2 Miliar Ke Pemain Thailand Jika Berhasil Lolos Semifinal Piala AFF 2022

Kebijakan tersebut terpaksa diambilnya demi menjaga kebugaran anak-anak asuhnya itu.

Kendati demikian, Shin Tae-yong yakin kualitas fisik para pemainnya akan terus membaik seiring waktu. "Saya yakin ke depan akan lebih baik," harapnya.

Dalam laga tersebut, Indonesia unggul cepat melalui tembakan Egy Maulana Vikri di menit ke-7.

Kamboja kemudian membalas di menit ke-15 lewat sundulan Saret Krya, namun Witan Sulaeman kembali membawa Skuad Garuda unggul di menit ke-38.

“Yang penting kita menang dulu dan meraih tiga poin. Perjalanan masih panjang dan wajib kembali memenangkan laga selanjutnya,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

Baca Juga: Jadwal Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Pertandingan Pertama Indonesia vs Kamboja

Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Brunei Darusallam pada 26 Desember di Stadion Cheras, Kuala Lumpur.

Setelah itu melawan Thailand (29/12) di SUGBK dan melawan Filipina (2/1/2023) di Stadion Rizal Memorial, Manila.***

Editor: Wahyu S

Tags

Terkini

Terpopuler