Munafri Arifuddin Terpilih sebagai Direksi PT Liga Indonesia Baru

- 15 November 2022, 19:57 WIB
Munafri Arifuddin terpilih sebagai direksi PT LIB
Munafri Arifuddin terpilih sebagai direksi PT LIB /Instagram/@appi_mika

JURNAL SINJAI - Bos PSM Makassar, Munafri Arifuddin terpilih sebagai salah satu direksi PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Munafri terpilih dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar di Hotel Sultan Jakarta, Selasa 15 November 2022.

Munafri terpilih bersama Ferry Paulus yang ditunjuk menjadi Direktur Utama PT LIB dan Sudjarno sebagai Direktur Operasional.

Baca Juga: BRI Liga 1 Masih Ditunda Imbas Tragedi Kanjuruhan, Persik Kediri Liburkan Pemain 9 Hari

Dalam informasi yang diterima, dalam RUPS itu, ditetapkan pula susunan komisaris PT LIB yang baru.

Komisaris itu yakni Yabes Tanuri sebagai perwakilan Bali United, Ponaryo Astaman selaku perwakilan Borneo FC, dan Roofi Ardian sebagai perwakilan Rans Nusantara FC.

Ferry Paulus menggantikan posisi Akhmad Hadian Lukita yang jadi tersangka Kasus Kerusuhan Kanjuruhan yang menewaskan hingga lebih 100 orang.

Baca Juga: Buntut Kericuhan Usai Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya, PT LIB Hentikan Kompetisi BRI Liga 1 2022/2023

"Saya diminta untuk membawa PT LIB memasuki satu dimensi yang baru menuju transformasi," ujar Ferry usai RUPS tersebut, dikutip dari Antara.

Menurut dia, jabatan barunya itu sangat berat lantaran diemban usai sepak bola Indonesia mengalami tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang menewaskan 135 orang dan melukai ratusan lainnya.

Meski begitu, Ferry menyatakan siap untuk memimpin LIB. Dia pun menyatakan mundur dari posisinya sebagai Direktur Olahraga klub Persija demi menghindari konflik kepentingan.

Baca Juga: Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Berujung Ricuh, BRI Liga 1 Dihentikan Satu Pekan

Namun, Ferry menegaskan bahwa dirinya hanya bersedia menjabat Direktur Utama PT LIB selama dua sampai tiga bulan.

"Saya hanya bersedia untuk dua atau tiga bulan ke depan karena sejujurnya saya banyak kesibukan di luar sepak bola. Teman-teman pemegang saham sudah menyetujuinya. Saya hanya mengantarkan LIB dalam kekosongan lantaran direktur utama yang berhalangan," kata dia.

Editor: Sri Astuti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah