Kiper Persija Ungkap Keinginan Kembali Bermain untuk Timnas Indonesia

- 26 Mei 2022, 12:15 WIB
Kiper utama sekaligus kapten Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa mengungkapkan keinginannya untuk kembali bermain bersama timnas Indonesia.
Kiper utama sekaligus kapten Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa mengungkapkan keinginannya untuk kembali bermain bersama timnas Indonesia. /Instagram /@persija

JURNAL SINJAI – Andritany Ardhiyasa, kiper Persija Jakarta mengungkapkan keinginannya untuk kembali ke tim nasional Indonesia.

Andritany sendiri diketahui terakhir kali memperkuat skuad “Garuda” pada tahun 2019.

“Jujur saya masih menyimpan hasrat itu. Namun semua berawal dari penampilan di klub,” ujar Andritany seperti dikutip Jurnal Sinjai dari Antara, Kamis, 26 Mei 2022.

Baca Juga: Sempat Panik, Manchester City Buktikan Diri jadi Penguasa Liga Inggris Musim Ini

Kapten Macan Kemayoran itu pun bertekad untuk tampil baik bersama timnya sepanjang musim 2022-2023 demi mendapatkan perhatian dari pelatih timnas Shin Tae-yong.

Shin sendiri tengah menyiapkan skuad “Garuda” untuk menghadapi beberapa turnamen internasional.

Terdekat ada pertandingan persahabatan internasional FIFA melawan Bangladesh, Rabu (1/6), di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, dan Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 di Kuwait.

Namun, tidak ada nama penjaga gawang berusia 30 tahun itu dalam daftar 29 pemain yang dipanggil Shin untuk menjalani kompetisi tersebut.

Baca Juga: Rentetan Hasil Buruk Diraih Skuat Macan Kemayoran, Manajemen Persija Pecat Angelo Alessio

Halaman:

Editor: Wahyu S

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah