Klasemen BRI Liga 1 2023/2024: Madura United Memimpin, Arema FC Tertahan di Peringkat 18

- 15 Agustus 2023, 13:09 WIB
Arema FC kembali harus menelan kekalahan. Kali ini oleh Rans Nusantara.
Arema FC kembali harus menelan kekalahan. Kali ini oleh Rans Nusantara. /[email protected]/

JURNAL SINJAI - BRI Liga 1 2023/2024 sudah menuntaskan pekan ke-8 pada Senin 14 Agustus kemarin. Pekan ini tak ada perubahan pimpinan klasemen. Madura United masih di puncak, seperti pekan sebelumnya.

Kendati demikian, Madura United yang mengoleksi 16 poin dari lima kemenangan dan satu hasil seri ini dipepet ketat Rans Nusantara.

Rans Nusantara, klub milik selebritis Raffi Ahmad kini berada di peringkat dua klasemen dengan 15 poin. Pencapaian itu berkat empat kemenangan dan tiga seri.

Berturut-turut pada posisi tiga, empat, dan lima dihuni Barito Putera, PSIS Semarang, dan Bali United. Tiga tim ini berbagi poin yang sama, 14.

Baca Juga: Prediksi Galatasaray vs Olimpija Ljubljana di Kualifikasi Liga Champions: Preview, H2H, Lineup, Prediksi Skor

Sementara itu pada zona degradasi belum banyak berubah. Perib Bandung dengan delapan poin, Bahayangkara empat poin, dan Arema FC dua poin.

Saat ini Arema FC menjadi satu-satunya tim yang belum meraih satu kali pun kemenangan. Dari delapan pertandingan, Singo Edan meraih dua seri dan enam kali kalah.

Buruknya pencapaian Arema FC ini bahkan membuat sang pelatih Kuncoro sampai tidak bisa memilih kata yang tepat untuk menggambarkan performa timnya.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x