PSSI Umumkan Pembentukan Satgas Anti Mafia Bola, Salah Satu Anggotanya Najwa Shihab

- 20 September 2023, 18:58 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama anggota Satgas Anti Mafia Bola
Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama anggota Satgas Anti Mafia Bola /PSSI

JURNAL SINJAI - PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir mengumumkan pembentukan Satgas Anti Mafia Bola. Tim ini beranggotakan individu independen dan PSSI itu sendiri.

Satgas Anti Mafia Bola ini beranggotakan Ketua Steering Committee Piala Presiden 2015-2019, Maruarar Sirait, jurnalis Najwa Shihab, mantan Ketua BPKP, Ardan Adiperdana, dan koordinator Save Our Soccer (SOS) Akmal Marhali.

Menurut Erick Thohir, pembentukan Satgas Anti Mafia Bola untuk mendorong pembenahan sepak bola nasional bersih secara menyeluruh, terutama yang menyangkut praktik pengaturan skor dan pertandingan.

Baca Juga: Erick Thohir Bantah Isu Pemerintah dan PSSI Ingin Renovasi Jakarta International Stadium dengan Anggaran Rp5 T

Bahkan, pembentukan Satgas Anti Mafia Bola ini juga salah satunya berdasarkan instruksi langsung Presiden Joko Widodo.

"Secara khusus saya diperintahkan untuk memberi perhatian serius soal praktik pengaturan pertandingan dan mafia sepakbola. Bahkan, meminta keterlibatan tokoh-tokoh independen agar jelas transparansinya," jelas Erick Thohir dikutip dari laman PSSI, Rabu 20 September.

Erick mengatakan, keterlibatan individu independen dalam satgas diyakini akan memberikan dampak nyata dalam mewujudkan PSSI sebagai organisasi yang gamblang, bersih, dan terbuka atas berbagai input serta temuan segala praktik kecurangan.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Babak Kualifikasi Piala Dunia U-17

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah