Hasil Indonesia Masters 2024: Lanny/Ribka Tembus Semifinal, Wakil Jepang Hentikan Gregoria

- 26 Januari 2024, 18:21 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto-Lanny Tria Mayasari.
Pasangan ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto-Lanny Tria Mayasari. /PBSI

JURNAL SINJAI - Turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2024 sudah memasuki hari keempat, Jumat 26 Januari. Sejumlah kejutan lahir di turnamen BWF World Tour Super 500 ini.

Salah satunya datang dari Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto yang untuk pertama kalinya lolos ke babak semifinal turnamen BWF World Tour Super 500.

Lanny/Ribka memperoleh tiket semifinalnya usai menhalahkan wakil Belanda, Debora Jille/Chery Seinen dengan skor 21-10 21-16.

Baca Juga: Motor Prototipe Honda MotoGP 2024 Lebih Ringan 8 Kg, Inovasi yang Sejak Lama Diminta Marquez

Di babak semifinal yang akan berlangsung Sabtu 27 Januari, Lanny/Ribka sudah dinanti pasangan favorit juara asal Cina, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Lanny/Ribka pernah sekali bertemu Liu/Tan di Orleans Masters 2023. Saat itu mereka kalah di semifinal dengan skor yang sangat telak, 8-21 12-21.

Lanny/Ribka saat ini masih menjadi wakil Indonesia kedua yang memastikan tempat di semifinal setelah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Selain kedunya, beberapa wakil tuan rumah sudah gugur.

Baca Juga: 8 Kursi Jadi Rebutan! Berikut Daftar Nama dan Nomor Urut Caleg Dapil 5 DPRD Kabupaten Wajo

Mereka yakni Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang takluk oleh Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark) dan Gregoria Mariska Tunjung yang kalah oleh Nozomi Okuhara (Jepang).

Halaman:

Editor: Sri Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah