Liberty Media, Pemilik Formula 1 Siap Membeli Dorna Penyelenggara MotoGP Rp68 Triliun

- 28 Maret 2024, 19:25 WIB
Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports
Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports /Crash.net

JURNAL SINJAI - Liberty Media, pemilik Formula 1, dilaporkan sedang dalam pembicaraan eksklusif untuk membeli Dorna, pemegang hak penyelenggaraan MotoGP, dengan harga lebih dari €4 miliar atau sekitar Rp68 triliun.

Dalam Laporan The Financial Times, kata sepakat antara kedua belah pihak sudah "di ujung lidah". Jika kesepakatan ini deal, dua balapan terbesar di dunia akan berada di bawah bendera yang sama.

The Financial Times mengklaim, pengumuman pembelian Dorna mungkin akan diumumkan paling cepat minggu depan.

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2024 Usai Seri Portimao: Pedro Acosta Terus Membuat Kejutan

Liberty Media mengalahkan tawaran perusahaan yang juga berminat membeli Dorna, salah satunya TKO, perusahaan pemilik UFC dan WWE.

Qatar Sports Investments, pemilik klub sepak bola Paris-Saint Germain, juga mengadakan pembicaraan dengan Bridgepoint, perusahaan ekuitas swasta yang terlibat di MotoGP.

Namun kesepakatan antara Liberty Media dan Dorna kemungkinan akan menghadapi pengawasan regulasi, kata laporan itu.

Baca Juga: Hasil Balapan MotoGP Portimao 2024: Martin Juara, Pedro Acosta Naik Podium

F1 dan MotoGP pernah dimiliki oleh perusahaan ekuitas swasta CVC Capital Partners. Namun CVC terpaksa menjual MotoGP ketika mereka membeli F1 karena peraturan UE.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Crash


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x