Loker Pekanbaru! PDAM Tirta Siak Buka Lowngan Kerja Sebagai Sales Marketing, Cek Persyaratannya Disini

- 19 Januari 2023, 12:16 WIB
Info Loker Pekanbaru, PDAM Tirta Siak Buka Lowongan Untuk Posisi Sales Marketing
Info Loker Pekanbaru, PDAM Tirta Siak Buka Lowongan Untuk Posisi Sales Marketing /Instagram @tirtasiak_pekanbaru

JURNAL SINJAI - Halo jobseekers! Sedang mencari lowongan kerja atau loker di kota Pekanbaru untuk lulusan SMK? simak info loker dari PDAM Tirta Siak berikut ini.

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Siak Pekanbaru merupakan perusahaan daerah yang memberikan pelayanan air minum kepada masyarakat berupa penyaluran air minum untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat.

Saat ini, PDAM Tirta Siak sedang membuka lowongan kerja full time sebagai Sales Marketing untuk lulusan minimal SMK jurusan pemasaran.

Baca Juga: LOKER BUMN! PT Persero Batam Buka Banyak Lowongan Kerja Terbaru Januari 2023, Cek Persyaratannya Disini

Bagi Anda yang tertarik bergabung bersama PDAM Tirta Siak Pekanbaru, segera daftar sebelum pendaftarannya ditutup.

 Lowongan Kerja di PDAM Tirta Siak Pekanbaru

Dilansir Jurnal Sinjai dari laman Instagram @tirtasiak_pekanbaru, Berikut deskripsi terkait info lowongan kerja yang saat ini dibuka.

Sales Marketing

  • Pria/wanita
  • Berorientasi pada target
  • Percaya diri ulet cakap dalam berkoordinasi dan berkomunikasi
  • Minimal pendidikan SMK jurusan pemasaran atau D3 segala disiplin ilmu
  • Memiliki pengalaman kerja di bidang sales marketing minimal 1 tahun
  • Memiliki kendaraan bermotor minimal SIM C
  • Maksimal umur 30 tahun

Bagi Anda yang memenuhi persyaratan dan berminat mendaftar, bisa langsung membawa surat lamaran dan CV Anda ke Kantor Perumdam Tirta Siak Pekanbaru di Jl. Jenderal Sudirman no. 146. Proses pendaftaran dibuka hingga 20 Januari 2023 Pukul 12:00 WIB.

Baca Juga: Pencari Kerja Merapat! Grand Toserba Makassar Buka Lowongan Kerja Terbaru, Cek Infonya Disini

Halaman:

Editor: Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x