Hasil Pertandingan PSM Makassar vs Bhayangkara FC dan Klasemen BRI Liga 1 2022/2023

17 Maret 2023, 19:10 WIB
PSM Makassar berhasil memenangkan duel dengan Bhayangkara FC dengan skor 3-1 /Liga Indonesia Baru/

JURNAL SINJAI - PSM Makassar berhasil mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 3-1 saat berjumpa pada pekan ke-31 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota Parepare, Jumat (17/3/2023).

Tiga gol PSM Makassar pada pertandingan itu lahir dari Ananda Raehan menit 21, Kenzo Nambu menit 70 dan Ramadhan Sananta menit 90.

Sementara gol hiburan Bhayangkara FC dicetak oleh Anderson Salles menit 82.

Baca Juga: Jadwal Undian Perempat Final Liga Champions, Thibaut Courtois Tak Ingin Bertemu Chelsea dan Manchester City

Tambahan tiga poin ini membuat koleksi poin PSM Makassar kini total berjumlah 69 dari 31 pertandingan.

PSM Makassar saat ini tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi. Masing-masing melawan Madura United (31/3), PSIS Semarang (6/4), dan Borneo FC (belum diputuskan).

Skuad Juku Eja kini sangat dekat dengan gelar juara. Pasalnya, mereka sudah sangat jauh dari kejaran kompetitior. Sekalipun statusnya belum aman.

Baca Juga: Prediksi Skor Huddersfield vs Norwich City di EFL Championship, Kamis 16 Maret 2023

Persija Jakarta yang berada di peringkat kedua klasemen kini berjarak 15 poin dari PSM Makassar. Kendati demikian, Macan Kemayoran masih memiliki tabungan pertandingan lebih banyak, yakni 5.

Sementara itu, Persib Bandung di peringkat tiga berjarak 16 poin dari PSM Makassar. Persib masih memiliki 6 pertandingan tersisa. Termasuk vs Persija Jakarta.

Berikut Klasemen BRI Liga 1 pekan ke-31

1. PSM Makassar: 69 poin
2. Persija Jakarta: 54 poin
3. Persib Bandung: 53 poin
4. Borneo FC: 50 poin
5. Madura United: 49 poin
6. Bali United: 48 poin
7. Bhayangkara: 44 poin
8. Persebaya Surabaya: 39 poin
9. Persita Tangerang: 38 poin
10. Persis Solo: 37 poin
11. PSIS Semarang: 35 poin
12. Persikabo: 35 poin
13. Arema FC: 34 poin
14. Dewa United: 33 poin
15. Persik Kediri: 32 poin
16. Barito Putera: 31 poin
17. PSS Sleman: 28 poin
18. RANS Nusantara: 18 poin

Editor: Sri Astuti

Sumber: Liga Indonesia Baru

Tags

Terkini

Terpopuler