Gigi Dall’Igna Sebut Ada Perbedaan Besar Antara Motor Pabrikan dan Satelit Ducati di MotoGP 2024

- 21 Desember 2023, 16:26 WIB
General Manager Ducati Luigi "Gigi" Dall'Igna.
General Manager Ducati Luigi "Gigi" Dall'Igna. /MotoGP

JURNAL SINJAI - Ducati menjadi tim MotoGP dengan motor terbanyak di grid saat ini. 2 motor di tim pabrikan dan 6 motor pada tim satelit.

Ducati memiliki tiga tim satelit di kelas utama, yakni Pramac, VR46 Racing Team, dan Gresini. Pramac menggunakan motor seri terbaru seperti tim pabrikan, sementara dua tim satelit lain mendapatkan motor seri tahun sebelumnya.

Pada musim 2023, VR46 dan Gresini menggunakan motor seri tahun sebelumnya atau GP22. Meski motor lama, teknologi yang digunakan tak banyak berbeda.

Baca Juga: Francesco Bagnai Ingin Motor Ducati MotoGP 2024 Menggabungkan Keunggulan Dua Motor Terdahulu

Buktinya, motor-motor Ducati itu mampu bersaing dengan motor GP23. Bahkan Marco Bezzechi (VR46 Racing Team) mengakhiri musim balapan dengan bercokol di peringkat tiga.

Ducati memiliki komposisi pembalap yang sangat kuat musim depan. Bagnaia dan Enea Bastianini (Pabrikan Ducati), Jorge Martin dan Franco Morbidelli (Pramac), Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio (VR46), dan Marc Marquez dan Alex Marquez (Gresini).

Musim depan, Tim Pabrikan Ducati serta Pramac akan mengendarai spek Desmosedisi terbaru. Sementara pembalap VR46 dan Gresini akan mengendarai motor tahun sebelumnya.

Baca Juga: MotoGP 2024: Joan Mir Bahagia dengan Motor Baru Honda untuk Musim Depan

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Crash


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah