Tottenham Hotspur Bangkit, Incar Posisi Empat Besar

- 11 Maret 2024, 10:36 WIB
Pemain Tottenham Hotspur (kanan) dihadang pemain Aston Villa pada pertandingan Liga Inggris
Pemain Tottenham Hotspur (kanan) dihadang pemain Aston Villa pada pertandingan Liga Inggris /Instagram/@spursofficial/

JURNAL SINJAI - Tottenham Hotspur menunjukkan taringnya dengan mengalahkan Aston Villa 4-0, Minggu (10/3/2024).

Kemenangan ini mengantarkan Spurs ke posisi lima klasemen, hanya tertinggal dua poin dari Aston Villa yang berada di zona Liga Champions.

Pelatih Spurs, Ange Postecoglou, yakin timnya masih bisa merebut posisi empat besar.

Baca Juga: Perburuan Gelar Juara Makin Panas: Liverpool Imbangi Man City, Arsenal Pimpin Klasemen

"Kami belum mati. Sebab, kami punya satu pertandingan lagi, masih ada 11 pertandingan lagi (hingga akhir musim)," kata Postecoglou.

Spurs tampil dominan sejak awal pertandingan. Gol-gol James Maddison, Brennan Johnson, Son Heung Min, dan Timo Werner di babak kedua memastikan kemenangan telak bagi Spurs.

Di sisi lain, Aston Villa tampil mengecewakan. Duet Leon Bailey dan Ollie Watkins yang biasanya tajam, dimatikan oleh pertahanan Spurs yang solid.

"Kami tidak tajam karena mereka bertahan dengan sangat baik dan kami tidak bisa mengendalikan permainan,” kata Unai Emery, pelatih Aston Villa.

Baca Juga: Real Madrid Menjauh dari Kejaran Barcelona dan Girona di Klasemen LaLiga

Halaman:

Editor: Wahyu S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x