Evaluasi Thomas Doll Usai Persija Jakarta Kalah 1-2 oleh Persib Bandung

- 10 Maret 2024, 07:22 WIB
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll /

JURNAL SINJAI - Persija Jakarta harus pulang tanpa poin usai kalah 1-2 oleh Persib Bandung dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 Pekan ke-28 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu sore.

Usai pertandingan, Pelatih Persija Thomas Doll menilai kekalahan ini salah satunya disebabkan oleh kesalahan-kesalahan yang dibuat anak asuhnya.

“Saya melihat sebetulnya tim saya bisa mengimbangi permainan Persib. Namun kesalahan-kesalahan yang dibuat para pemain membuat tim jadi kalah. Sekarang kami pulang ke Jakarta tanpa membawa poin sama sekali,” ujar Doll.

Baca Juga: French Open 2024: Chico Kalah, Indonesia Kembali 0 Gelar untuk Kesekian Kalinya

Menurut Doll, anak asuhnya sejatinya punya banyak peluang menyamakan kedudukan. Sayang, peluang itu tidak dikonversi menjadi gol.

“Kami buat banyak peluang dan bertahan pun dengan cukup baik. Kesempatan untuk menyamakan kedudukan pun ada. Tapi sayang penyelesaian akhir yang kurang baik membuat semuanya menjadi kecewa,” katanya lagi.

Terlepas dari itu, Doll mengucapkan selamat kepada Persib atas kemenangan ini.

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Enrekang Antisipasi Kenaikan Harga Pangan Jelang Ramadan

“Selamat untuk Persib telah memenangkan laga ini. Tapi saya pikir seharusnya tim kami bisa mengakhiri laga dengan hasil imbang,” ucap Thomas Doll.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Ligaindonesiabaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x