Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Batal Ikut Turnamen Bulu Tangkis German Open 2021

- 5 Maret 2022, 15:20 WIB
Pihak PB Djarum mengungkapkan bahwa Praveen/Melatin dan Dejan/Gloria tidak bisa ikut German Open karena positif Covid-19.
Pihak PB Djarum mengungkapkan bahwa Praveen/Melatin dan Dejan/Gloria tidak bisa ikut German Open karena positif Covid-19. /Instagram @ jordan_praveen/

JURNAL SINJAI - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti batal mengikuti turnamen bulu tangkis German Open 2022. Keduanya positif Covid-19 jelang keberangkatan, Jumat, 4 Maret 2022. 

Selain Praveen/Melati, pasangan ganda campuran lain, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja juga batal berangkat lantaran kasus yang sama. Keempatnya merupakan atlet binaan PB Djarum yang merupakan pemain berstatus independen.

“Empat pemain dinyatakan positif Covid-19 pada tes sebelum keberangkatan. Kondisi mereka semua dalam keadaan baik dan tanpa gejala. Saat ini kami fokus untuk proses pemulihan mereka terlebih dulu,” kata Yoppy Rosimin, Ketua PB Djarum, dikutip dari website resminya.

Baca Juga: Prediksi Stoke City vs Blackpool: Skor Akhir, Head to Head dan Susunan Pemain di EFL Championship Pekan Ini

Praveen/Melati dan Dejan/Gloria rencananya akan turun di tiga turnamen Eropa, mulai dari German Open, All England Open dan Swiss Open 2022. Mereka saat ini hanya batal ikut German Open. Sementara untuk dua turnamen lainnya direncanakan masih akan berjalan sesuai jadwal.

“Saat ini kami masih melihat perkembangannya. Jika dalam 3-7 hari kedepan negatif, mereka akan langsung ke All England dan Swiss. Saya berharap para pemain tetap semangat dan tidak putus asa. Yang terpenting saat ini mereka bisa pulih dulu,” lanjut Yoppy.

Baca Juga: Prediksi Queens Park Rangers vs Cardiff City: Skor Akhir, Head to Head dan Susunan Pemain di EFL Championship

German Open 2022 akan diselenggarakan di Westenergie Sporthalle, Mülheim an der Ruhr, pada 8 hingga 13 Maret mendatang. Turnamen ini masuk dalam kalender BWF Super 300.

Editor: Sri Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x