Hasil MotoGP Australia, Minggu 16 Oktober: Francesco Bagnaia di Ambang Gelar Juara MotoGP 2022

- 16 Oktober 2022, 11:32 WIB
Francesco Bagnaia di ambang gelar juara MotoGP 2022
Francesco Bagnaia di ambang gelar juara MotoGP 2022 /MotoGP

JURNAL SINJAI - Francesco Bagnaia di ambang gelar juara MotoGP 2022. Hal itu menyusul hasil bagus Bagnaia di MotoGP Australia, Minggu 16 Oktober, siang.

Pada balapan yang berlangsung intens itu, Bagnaia finish ketiga. Sementara Fabio Quartararo, sang rival, justru terjatuh.

Kini, Bagnaia memimpin klasemen pembalap dengan torehan 233 poin. Sementara Fabio Quartararo, juara bertahan MotoGP 2021 mengoleksi 219 poin.

Baca Juga: Demi Gelar Juara MotoGP, Francesco Bagnaia Siap Mengambil Risiko di Balapan Australia

Padahal, sebelum balapan dimulai, jarak poin dua pembalap adalah 2 poin, dengan Quartararo sebagai pemimpin klasemen.

Bagnaia sendiri sebenarnya punya peluang memperlebar jarak poin dengan Quartararo lebih jauh.

Sayang saat balapan, Alex Rins berhasil merebut pimpinan balapan dari Bagnaia. Ia juga turun dari posisi dua ke tiga usai disalip Marc Marquez.

Baca Juga: Starting Grid MotoGP Australia: Marc Marquez Barisan Depan, Bagnai dan Quartararo Saling Tempel

Musim ini, MotoGP tinggal menyisakan dua balapan. Masing-masing di Malaysia dan Spanyol.

Halaman:

Editor: Sri Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x