Pandangan Pembalap MotoGP Lain ke Marc Marquez: Saya Tidak Lagi Melihatnya sebagai Alien

- 10 Mei 2024, 10:51 WIB
Marc Marquez.
Marc Marquez. /Crash.net

JURNAL SINJAI - Marc Marquez tak lagi terlihat seperti seorang "alien". Demikian pendapat Fabio di Giannantonio ketika dimintai pendapat terkait performa Marquez di atas motor Ducati.

Selama beberapa tahun belakang, Marc Marquez memang mendapat julukan The Baby Alien atau Bayi Alien. Julukan itu berkat performa luar biasanya.

Pada tahun pertamanya di kelas utama, Ia mampu meraih gelar juara MotoGP. Gelar itu berhasil ia pertahankan setahun setelahnya. Lalu secara beruntun ia meraih gelar MotoGP mulai 2016 hingga 2019.

Baca Juga: Casey Stoner Menilai Regulasi Baru Motor MotoGP Tak Banyak Menguntungkan Pembalap

Namun sejak 2020 hingga 2023, performanya menurun. Kondisi motor dan cedera adalah dua faktor utama di balik menurunnya performa Marquez.

Tetapi sejak 2024, bersama Gresini Ducati, Marquez perlahan meraih kepercayaan diri dan performanya kembali. Ia berhasil naik podium, dan bertarung di grup terdepan.

"Ya, begitulah Marquez mengendarai motor dengan gayanya. Ia memasuki tikungan dengan sangat kuat, sangat agresif. Dia mengendara dengan sangat baik dan cepat," ucap Diggia, sapaan Fabio di Giannantonio.

Baca Juga: MotoGP Umumkan Regulasi Baru Motor untuk Musim 2027: Performa Mesin Turun dari 1.000cc ke 850cc

Diggia mengatakan, sejak naik ke kelas MotoGP, ia sering melihat Marc Marquez dengan performanya yang luar biasa. Namun, itu terjadi pada tahun-tahun sebelum Honda tak kompetitif dan cedera.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Crash


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah