Komentar Para Juara Bertahan Usai Drawing Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023

- 10 Agustus 2023, 20:44 WIB
Victor Axelsen berpeluang menjadi pebulu tangkis Denmark pertama yang memenangkan Kejuaraan Dunia di depan publik sendiri tahun ini
Victor Axelsen berpeluang menjadi pebulu tangkis Denmark pertama yang memenangkan Kejuaraan Dunia di depan publik sendiri tahun ini /badminton.ina

JURNAL SINJAI - Drawing Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 sudah dilakukan pagi tadi, Kamis 10 Agustus waktu Malaysia. Para juara bertahan pun memberikan tanggapannya menjelang turnamen mayor tersebut.

Juara bertahan sektor tunggal putra, Viktor Axelsen akan diuji oleh perwakilan Irlandia Nhat Nguyen di babak awal. Jika menang, ia berpeluang mengadapi Christo Popov (Prancis).

Sejatinya, Kejuaraan Dunia edisi kali ini cukup spesia bagi Axelsen. Pasalnya, kejuaraan akan dilaksanakan di Copenhagen, Denmark, kampungnya sendiri.

Jika menang, Axelsen berpotensi menjadi pemain Denmark tunggal putra pertama yang juara Kejuaraan Dunia di hadapan publik sendiri.

Baca Juga: Jelang Kejuaraan Dunia 2023, Berikut Pebulu Tangkis Indonesia yang Pernah Juara

“Selalu ada tekanan yang besar di pundak, apalagi ketika bermain di depan publik sendiri. Bagi saya, dengan semua perhatian (penonton), akan berat," kata Axelsen.

Walau begitu, Axelsen memastikan akan berusaha fokus pada permainnya dan mencoba mengisolasikan diri selama turnamen berlangsung.

"Sebab ini intinya adalah hasil,” kata Axelsen.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x