Cegah Masuknya Varian Omicron, Menko Marves Luhut Binsar Larang Pejabat Bepergian ke Luar Negeri

4 Desember 2021, 00:45 WIB

Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan secara tegas melarang pejabat negara untuk pergi ke luar negeri. Langkah itu merupakan respons kemunculan varian baru Covid-19 yang mulai teridentifikasi di beberapa negara. . Luhut mengatakan bahwa para pejabat negara dilarang untuk melakukan perjalanan ke luar negeri untuk mencegah penularan varian Omicron. Larangan pergi ke luar negeri, berlaku bagi seluruh lapisan jabatan kecuali bagi yang akan melaksanakan tugas penting dan tidak bisa ditangguhkan . Luhut menyebut langkah in sebagai langkah yang diperlukan untuk tetap mengendalikan pandemi di dalam negeri. Selain kepada para pejabat, Luhut juga mengatakan bahwa sebisa mungkin, seluruh masyarakat Indonesia saat ini untuk tidak pergi ke luar negeri. Ia berujar bahwa meskipun bersifat imbauan bagi masyarakat umum, nyatanya ini langkah penting agar varian baru tidak masuk ke Indonesia. . Purwa Bintang Sabilillah/PRMN Vid. Editor: Gesang /PRMN ----------------------------------------­------------------------------- Subscribe kanal Youtube Pikiran Rakyat https://www.youtube.com/channel/UCPvi3d3MAILSVKRIU_1Mnkg Menyediakan berita nasional harian dan peristiwa terbaru yang terjadi di sekitar kita. ----------------------------------------­------------------------------- Laman: www.pikiran-rakyat.com https://www.facebook.com/pikiranrakyatonline/ https://twitter.com/pikiran_rakyat https://www.instagram.com/pikiranrakyat/ ----------------------------------------­-------------------------------

Video Lainnya

Terpopuler

Kabar Daerah

x