Bertemu Pelaku UMKM, Pj Bupati Sebut Alun-alun Sinjai Bersatu Segera Difungsikan

- 9 Desember 2023, 06:58 WIB
Bertemu Pelaku UMKM, Pj Bupati Sebut Alun-alun Sinjai Bersatu Segera Difungsikan
Bertemu Pelaku UMKM, Pj Bupati Sebut Alun-alun Sinjai Bersatu Segera Difungsikan /Sinjaikab.go.id

 

JURNAL SINJAI – Penjabat (Pj) Bupati Sinjai T.R Fahsul Falah menyebut bakal segera memfungsikan Alun-alun Sinjai bersatu.

Ikon baru Sinjai itu nantinya bakal digunakan oleh pelaku UMKM dengan mengisi tenant di tempat tersebut.

Fahsul Falah menuturkan, Alun-alun Sinjai Bersatu ini nantinya akan menjadi pusat perekonomian di Kabupaten Sinjai sehingga diharapkan pelaku usaha dan masyarakat untuk bisa memanfaatkan sebaik-baiknya.

Baca Juga: Pesona Hutan Mangrove Tongke-Tongke Sinjai, Surga Bagi Pecinta Wisata Alam

“Alun-alun ini tempat untuk saling bertukar informasi, tempat bersantai,  tempat bermain untuk anak-anak dan pusat perekonomian. Olehnya itu tolong jaga fasilitas yang ada, jaga kebersihan. Dengan begitu orang dari luar akan datang ke Sinjai,” katanya saat melakukan pertemuan dengan puluhan pelaku UMKM, Jumat, 8 Desember 2023, Sore.

Ia berharap, bahwa dengan kehadiran alun-alun ini, dapat bermanfaat bagi masyarakat. Menjadi ikon yang bagus dikunjungi.

Pertemuan yang berlangsung santai ini dilaksanakan disalah satu Kafe di jalan Tondong Sinjai. Pertemuan ini turut dihadiri oleh Kadis Perindag dan ESDM Sinjai Muh. Saleh, Kadis PUPR H. Haris Achmad,  Kepala BKAD Hj. Ratnawati Arief dan Inspektur Inspektorat A. Adeha Syamsuri.

Menurutnya, dalam waktu dekat setelah dilakukan pembenahan, pihak kontraktor akan menyerahkan bangunan alun-alun Sinjai ini ke Dinas PUPR untuk selanjutnya diserahkan ke BKAD selaku pemilik aset, setelah itu diserahkan ke Disperindag selaku pengelola.

Halaman:

Editor: Wahyu S

Sumber: sinjaikab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah