Sejarah Baru, Singapura Raih Gelar Juara Dunia Bulutangkis Lewat Loh Kean Yew

- 20 Desember 2021, 10:43 WIB
Loh Kean Yew berhasil menjuarai Kejuaraan Dunia BWF 2021
Loh Kean Yew berhasil menjuarai Kejuaraan Dunia BWF 2021 /Tangkapan layar YouTube/Badminton Europa/

JURNAL SINJAI - Sejak Kejuaraan Dunia Bulutangkis dilangsungkan pada 1977, Singapura kini mencatatkan sejarah di Kejuaran Dunia Bulutangkis 2021.

Lewat pemain tunggal putra Loh Kean Yew, Singapura menjadi negara ketiga di Asia Tenggara yang memenangkan gelar Juara Dunia Bulutangkis. Sebelumnya ada Indonesia sebagai negara pertama dan Thailand sebgai negara kedua.

"Saya benar-benar tidak bisa mempercayainya. Pada awal tahun saya hanya tidak berpikir ini akan terjadi. Saya sangat sangat sangat senang,” kata Loh dalam keterangan resmi BWF.

Baca Juga: Kalah 1-4, Pelatih Malaysia Tan Cheng Hoe Sebut Sulit Imbangi Permainan Indonesia

Loh Kean Yew menang 21-15, 22-20 atas pebulutangkis veteran asal India, Srikanth Kidambi, pada final di Huelva, Spanyol.

Ia sebelumnya sempat khawatir karena akan menghadapi mantan peringkat satu dunia yang sudah lima kali menjajal peruntungan dalam Kejuaraan Dunia.

"Srikanth adalah pemain menyerang yang hebat, saya harus bersiap untuk bertahan dengan baik. Tidak mudah menangani tekanan. Saya hanya mencoba menenangkan diri. Saya berhasil tetap sabar," ujar Loh. 

"Bangkok (Asian Leg) adalah kebangkitan setelah tidak memiliki banyak kompetisi, itu memberi tahu saya bahwa saya jauh dari pemain top. Sehingga memotivasi saya untuk berlatih dan mempersiapkan diri untuk Olimpiade. Setelah itu saya berlatih dengan Viktor (Axelsen) dan mendapatkan pengalaman dan saya sangat senang bisa mencapai ini," lanjutnya.

Baca Juga: Ini Kombinasi Makanan Bermanfaat Bagi Tubuh Menurut dr. Zaidul Akbar

Halaman:

Editor: Wahyu S


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x