Sadikin Aksa Gantikan Munafri Arifuddin Sebagai Direktur Utama PSM Makassar

- 27 September 2022, 17:14 WIB
RUPS PT PSM menunjuk Sadikin Aksa sebagai direktur utama menggantikan Munafri Arifuddin
RUPS PT PSM menunjuk Sadikin Aksa sebagai direktur utama menggantikan Munafri Arifuddin /Website PSM Makassar

JURNAL SINJAI - Posisi Direktur Utama PT Persaudaraan Sepakbola Makassar atau yang lebih dikenal PSM Makassar berganti. Munafri Arifuddin yang sebelumnya duduk di jabatan itu, kini digantikan Sadikin Aksa.

Keputusan ini diambil dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) PT PSM yang berlangsung baru-baru ini, seperti dilansir dari website PSM Makassar, Selasa 27 September 2022.

Munafri Arifuddin akan duduk pada jabatan baru sebagai Chief Corporate Legal di Bosowa Corporindo. Pemegang saham pun menyampaikan penghargaan kepada Munafri Arifuddin atas pengabdian dan dedikasinya.

Baca Juga: Sukses Mengalahkan Madura dan Bali United, Persis Solo Kini Mengincar PSM Makassar

Dikutip dari website PSM Makassar, Sadikin mengharapkan dukungan penuh dari seluruh stakeholder PSM, klub tertua di Asia yang didirikan tahun 1915 tersebut.

"Saya berterima kasih kepada seluruh stakeholder (pemangku kepentingan) atas dukungan yang diberikan selama ini kepada PSM sehingga PSM tetap eksis sampai hari ini," katanya.

Secara khusus apresiasi tinggi diberikan Sadikin kepada suporter setia PSM Makassar yang dengan segala daya upayanya terus mendukung PSM di mana pun bertanding.

Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares Pesimis Rekor Sempurna Timnya Bisa Bertahan Lama

Sadikin juga menyampaikan apresiasi yang tak kalah tingginya kepada Wali Kota Parepare, Taufan Pawe dan jajaran Pemkot Parepare, yang telah berupaya dengan segenap kemampuan dan kerja kerasnya menyediakan Stadion Gelora BJ Habibie sebagai homebase PSM Makassar.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: PSM Makassar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x