Wow! Pebulu Tangkis Indonesia Bertanding di Babak Final 3 Turnamen Sekaligus

- 17 Maret 2024, 09:47 WIB
Tiga wakil Indonesia melaju ke final All England 2024 hari ini, Minggu, 17 Maret 2024.*
Tiga wakil Indonesia melaju ke final All England 2024 hari ini, Minggu, 17 Maret 2024.* /Kolase x.com/@INABadminton

JURNAL SINJAI - Pebulu tangkis Indonesia berhasil menembus babak final pada tiga turnamen yang dilaksanakan pekan ini. Pertandingan final akan berlangsung pada hari ini, Minggu 17 Maret.

Minggu ini, bulu tangkis dunia diisi dengan tiga turnamen. Masing-masing All England, Orleans Masters, dan Vietnam Series.

Di All England, Indonesia sudah memastikan satu gelar usai Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie menembus babak final.

Baca Juga: Sinjai Raih Penghargaan Adipura, Bukti Komitmen Pemerintah Jaga Lingkungan

Ginting dan Jonatan menciptakan All Indonesian Final di All England yang tak lagi terjadi sejak 30 tahun terakhir. Prestasi ini terjadi terakhir kali oleh Hariyanto Arbi vs Ardy B Wiranata 30 tahun lalu.

Gelar tunggal putra ini juga sekaligus memutus puasa gelar Indonesia di All England selama 30 tahun.

Di ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga berpeluang meraih gelar keduanya di All England. Mereka melaju ke final dan akan bertemu Aaron Chia/Soh Woi Yik.

Baca Juga: Orang Tua Diminta Awasi Anak, Aksi Balap Liar Marak di Bulan Ramadan

Sementara itu, di Orleans Masters Super 300 ada ganda putri Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Sabar Karyaman Gutama/Reza Pahlevi Isfahani yang akan tanding di final.

Halaman:

Editor: Sri Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah