Penjelasan Marc Marquez Usai Insiden dengan Quartararo dan Nakagami

18 September 2022, 22:43 WIB
Alami Tabrakan Dengan Fabio Quartararo, Begini Penjelasan Marc Marquez./pikiran-rakyat.com /

JURNAL SINJAI - Marc Marquez menjalani debut pasca operasinya di MotoGP Aragon Spanyol, Minggu 18 September malam, dengan nasib buruk.

Marquez terlibat insiden dengan dua pembalap sekaligus, Fabio Quartararo dan Taka Nakagami dalam momen yang berbeda.

Insiden pertama terjadi di tikungan ketiga lap pertama dengan Fabio Quartararo. Marquez menjelaskan, kecelakaan itu disebabkan ban belakangnya yang hilang grip.

Baca Juga: Maverick Vinales Pede Tatap MotoGP Aragon: Kita Bertarung untuk Menang

"Itu benar, saya kehilangan sedikit grip ban belakang, membuat saya mengurangi tarikan gas," ujar Marquez dikutip dari Motosport.

Di momen tersebut, Marquez kehilangan kecepatannya. Membuat motor melambat. Quartararo yang ada di belakang tak bisa menghindar dan langsung menabrak.

"Persoalannya, Fabio sangat-sangat dekat, karena barangkali tujuannya adalah mengovertake saya," sambung juara dunia delapan kali itu.

Baca Juga: Balapan Baru Mulai, Fabio Quartararo Langsung Terhempas dari Motornya

“itu insiden balapan. Fabio sangat kurang beruntung karena terlalu dekat. Awalnya normal, tapi kemudian saya merasakan tubrukan," sambung Marquez.

Saat Fabio terjatuh di sisi trek, Marquez masih bisa melanjutkan balapan. Sayangnya, di tikungan selanjutnya, ia kembali terlibat insiden dengan Taka Nakagami.

"Hal itu (insiden dengan Quartararo) menjadi awal mula semuanya. Saat saya memasuki tikungan lima, saya merasakan sesuatu yang aneh. Saya bilang 'apa yang terjadi?' Kemudian saya membuka gas ke tikungan 6, 7 saya merasa baik-baik saja," urai Marquez.

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Inter Milan Dibantai Udinese, Skor 3-1

Marquez menjelaskan, pada tikungan ketujuh, Nakagami mencoba melakukan overtake, namun melebar. Saat itu dirinya berada di tikungan dalam dan sudah sedikit di depan Nakagami. Setelah itu dirinya melepas holeshot.

“Segera setelah saya meluncurkan holeshot, traksi ban terkunci. Saya memeriksanya, dan seperti kau lihat, bagian motor (Quartararo) terlempar keluar," ujar Marquez.

Sesaat setelah itu, Marquez lalu bersenggolan dengan Nakagami. Membuat Nakagami terjatuh di tengah lintasan, dan nyaris tertabrak pembalap lain.

Baca Juga: Nantes vs Lens: Prediksi Skor, H2H dan Susunan Pemain di Ligue 1 Prancis 18 September 2022

Baik Marquez, Nakagami, dan Quartararo, akhirnya harus berhenti dari balapan saat belum melakukan satu putaran lap penuh.

Editor: Sri Astuti

Sumber: motosport

Tags

Terkini

Terpopuler