Daftar 28 Pemain yang Dipanggil untuk Piala Asia U-23 2024

- 1 April 2024, 11:34 WIB
Shin Tae Yong saat melatih skuad Timnas Indonesia sebelum melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2024 27 Maret 2024 lalu
Shin Tae Yong saat melatih skuad Timnas Indonesia sebelum melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2024 27 Maret 2024 lalu /instagram @shintaeyong7777

JURNAL SINJAI - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong memanggil 28 pemain untuk persiapan Piala Asia U-23 Qatar 2024. Turnamen ini akan digelar mulai 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Nama-nama yang dipanggil sudah berkumpul di Jakarta kemarin. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pun hadir pada malam hari untuk memberikan semangat dan motivasi di hotel tempat tim menginap.

Selanjutnya, Rizky Ridho dan kawan-kawan akan bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab hari ini untuk menjalani pemusatan latihan selama 10 hari. Selama di Dubai, Garuda Muda akan melakoni dua laga uji coba melawan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Liverpool Berhasil Comeback 2-1 atas Brighton

Pelatih Shin Tae-yong mengapreasiasi dan berterimakasih kepada Ketua Umum Erick Thohir yang telah mendukung penuh tim U-23 Indonesia untuk meraih prestasi di Piala Asia U-23 2024.

"Dengan adanya dukungan (dari PSSI) dengan memberhentikan Liga 1, pak Ketua Umum (Erick Thohir) berpesan agar kita harus berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 ini," kata Shin Tae-yong.

Pada ajang Piala AFC U-23 2024, Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.

Baca Juga: Aksi Nekat NH Berakhir di Penjara, Diduga Gasak Barang Berharga di Dua TKP!

Indonesia akan melakoni laga perdana melawan Qatar (15/4), lalu Australia (18/4) dan terakhir di grup A melawan Yordania (21/4).

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x