20.369 Keluarga di Sinjai Akan Terima BLT BBM, Cek Waktu Penyalurannya di Sini

- 11 September 2022, 14:17 WIB
Iluatrasi BLT BBM.
Iluatrasi BLT BBM. /Sulistio Mokodongan/

JURNAL SINJAI20.369 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Sinjai akan menerima bantuan langsung tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Bantuan Sosial Pangan (BSP) 2022.

Data itu penerima itu disampaikan Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa seperti dilansir dari website Pemkab Sinjai, Minggu 11 September 2022.

Nantinya, para penerima bantuan akan menerima Rp150 ribu per bulan, yang langsung disalurkan untuk dua bulan.

Baca Juga: Kabar Baik! Pemerintah akan Salurkan BLT Minyak Goreng Sebesar Rp 300 Ribu, Cair Mulai April 2022

Ditambah dengan BSP sebesar Rp200 ribu. Sehingga, kurang lebih penerima bantuan menerima Rp500 ribu.

"Program Pemerintah Pusat di tengah kenaikan harga BBM saat ini harus tepat sasaran. Jadi masyarakat yang menerima harus benar-benar layak jika tidak maka kita pending dulu. Karena itu, kita akan libatkan TNI, Polri untuk melakukan pendampingan dan pengawasan,” kata Bupati.

Bantuan tersebut rencananya akan mulai disalurkan pada, Selasa 13 September pekan depan. Adapun penyalurannya akan dilakukan secara per Dusun oleh PT Pos.

Baca Juga: Info Beasiswa Terbaru 2022: Beasiswa BRILiaN Scholarship untuk Mahasiswa, Deadline 20 September

PT Pos Indonesia mengaku barcode penerima manfaat sudah dibagikan kepada masing-masing pemerintah desa. 

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Pemkab Sinjai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x