Jangan Salah Kira, Air Mawar Punya Banyak Manfaat Loh!

- 22 November 2023, 19:35 WIB
Ilustrasi air mawar.
Ilustrasi air mawar. /Charlotte May/Pexels

JURNAL SINJAI - Air mawar berasal dari hasil rebusan kelopak bunga mawar. Air dengan aroma yang menyegarkan ini sudah lama dipakai sebagai salah satu bahan alami perawatan kulit, parfum, bahkan penguat aroma pada beberapa jenis makanan.

Air mawar dipakai oleh masyarakat yang hidup pada abad pertengahan. Masyarakat yang berasal dari kawasan Timur Tengah, terlebih Iran, sering memakai air mawar untuk banyak hal.

Contohnya mulai dari kuliner, kecantikan, hingga pengobatan. Adapun jenis bunga mawar yang dipakai adalah Damask atau Rosa damascena.

Air mawar memiliki kandungan minyak mawar sekitar 10 sampai 15 persen. Sementara itu, mawar jenis Damask punya kandungan minyak yang bisa dikatakan sangat rendah.

Baca Juga: Begini Cara Menghilangkan Mata Panda Agar Wajah Lebih Segar

Minyak mawar yang diekstrak dari jenis mawar satu ini menjadi jenis minyak atsiri dengan harga yang sangat fantastis dan paling mahal di dunia.

Manfaat Air Mawar untuk Wajah
Lantas, apa saja manfaat air mawar untuk menunjang kesehatan dan kecantikan kulit wajah? Berikut beberapa di antaranya:

Membantu Membuat Mata Menjadi Lebih Cerah
Pertama, air mawar bisa membantu membuat kulit wajah lebih cerah, terlebih pada area sekitar mata.

Halaman:

Editor: Sri Astuti

Sumber: Halodoc


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah